Bukit Campuhan Bali Destinasi Indah, Simak Infonya!

Bukit Campuhan Bali – Bukit Campuhan merupakan salah satu tempat wisata di Ubud, Bali yang mulai hits di kalangan wisatawan. Tempat wisata ini menawarkan pemandangan dan suasana yang berbeda dari tempat wisata di Gianyar Bali lainnya. Landscape desa Ubud menjadi sajian utama dari tempat wisata ini.

Bukit Campuhan

Lokasi dan Rute Menuju Bukit Campuhan Bali

Bukit campuhan ini berada di Jalan Bangkiang Sidem, Kelusa, Payangan, Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali 80571. Untuk sampai ke bukit campuhan, pengunjung dapat berangkat dari pusat kota Kuta Bali yang akan menempuh 1 jam perjalanan.

Dengan menuju ke arah barat, akan menemukan hotel di Ubud yang bernama hotel Ibas sebelum jembatan sungai Campuhan. Setelah itu belok kiri menuju jalanan yang sedikit menurun untuk bisa sampai ke lokasi Bukit Campuhan.

Pengunjung juga bisa menggunakan kendaraan pribadi, atau dengan menggunakan jasa penyewaan kendaraan. Hal paling menarik pengunjung bisa berangkat menuju ke Bukit Campuhan ini sambil bersepeda. Tarif yang dikenakan cukup terjangkau, cukup dengan membayar Rp. 15.000/hari, dan dapat menggunakan sepeda sepuasnya.

Daya Tarik dari Bukit Campuhan Bali

Pengunjung yang datang ke tempat wisata ini untuk bisa langsung menikmati pesona keindahan dan daya tarik Bukit Campuhan. Berikut adalah beberapa daya tarik yang ditawarkan :

Landscape Desa Ubud yang Hijau

Wisatawan yang datang ke bukit ini dapat langsung melihat pemandangan hijau yang tersaji di sekeliling tempat wisata ini. Panorama alam pedesaan yang tentu memanjakan mata siapa saja yang melihatnya. Menyuguhkan pemandangan alam Desa Ubud yang sangat khas dengan hijau-hijaunya pepohonan. Anda juga bisa melihat beberapa hotel dan penginapan dengan bangunan khas Bali di sekitar bukit ini.

Rumput ilalang yang tinggi dan hijau menjadi daya tarik utama dari wisata bukit ini. Pemandangan seperti ini akan menemani Anda selama menghabiskan waktu liburan di tempat ini.

Suasana Pedesaan yang Tenang

Bukit Campuhan ini tidak terlalu jauh dari Kota Kuta. Namun lokasi bukit ini juga tidak terlalu dekat perkotaan maupun jalan raya. Hal tersebut menjadikan tempat wisata yang satu ini memiliki suasana yang cukup tenang.

Wisatawan dapat menikmati suasana khas pedesaan dengan suara-suara burung di sekitarnya. Pengunjung tidak akan terganggu dengan deru suara kendaraan yang biasanya didengar saat Anda berada di kota-kota di Pulau Bali ini.

Suasana yang menenangkan di tempat ini tentu bisa dimanfaatkan untuk Anda yang ingin melepas penat dan refreshing untuk menyegarkan pikiran. Walaupun saat musim libur, tempat ini lebih ramai, wisatawan tetap bisa menikmati suasana yang cukup tenang di bukit hijau ini.

Ridge Walk yang Populer

Bukit Campuhan sangat terkenal dengan ridge walk sepanjang 2km. Wisatawan bisa menyusuri jalanan setapak yang dibangun di atas bukit ini. Kondisi jalan setapak ini pun bagus dan sangat populer di kalangan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.

Ridge walk di bukit ini bahkan menjadi salah satu tempat wisata yang instagramble di Bali. Banyak wisatawan yang sengaja datang ke tempat ini untuk hunting foto dan mencoba spot-spot foto terbaik yang ada di bukit.

Pura Gunung Lebah

Salah satu daya tarik adalah pengunjung bisa melihat Pura Gunung Lebah. Pura tersebut berada di bukit yang dikelilingi oleh 2 aliran sungai. Pemandangannya pun semakin indah dengan rumput-rumput ilalang berwarna hijau yang menyegarkan mata.

Aktivitas Menarik Di Bukit Campuhan

Pengunjung juga dapat menikmati aktivitas menarik selama berkunjung di Bukit Campuhan. Beberapa aktivitas menarik diantaranya sebagai berikut :

Trekking

Treckking sambil menikmati pemandangan alam yang hijau di Bukit Campuhan ini. Hal ini akan cocok buat kamu untuk menguji adrenaline di alam terbuka dengan kontur jalanan yang menantang.

Rute yang dapat kamu lewati juga tersedia dengan baik, dengan kondisi jalan cukup bagus dan panjang sekitar 2 kilometer.

Bersepeda

Bersepeda di Bukit Campuhan Bali

Belakangan masyarakat mulai banyak yang suka bersepeda. Kalau biasanya bersepeda di jalan raya, sesekali Sobat Pesona harus merasakan betapa nikmatnya bersepeda dengan jalur yang dikelilingi pohon-pohon hijau. Biasanya wisatawan maupun penduduk lokal akan bersepeda pada sore hari atau menjelang senja. Tujuannya agar dapat menyaksikan panorama keindahan matahari terbenam dari atas bukit. Kalau tak sempat membawa sepeda sendiri, tenang, saat ini sudah banyak tempat sewa sepeda di sekitaran Ubud.

Berburu Sunset

Salah satu aktivitas yang bisa dilakukan saat mengunjungi Bukit Campuhan adalah berburu sunset. Anda bisa menunggu matahari terbenam untuk menikmati suasana yang berbeda dari tempat wisata alam ini. Pemandangan yang hijau dan segar secara perlahan terlihat lebih hangat dengan warna-warna senja.

Wisatawan dapat melihat matahari yang mulai tenggelam di balik perbukitan di sekitar tempat ini. Menyisakan siluet-siluet perbukitan yang memberikan pemandangan unik dari bukit ini.

Fasilitas yang terdapat di Bukit Campuhan

Tempat wisata ini menyediakan beberapa fasilitas seperti penyewaan sepeda. Wisatawan bisa menyewa sepeda untuk digunakan menyusuri jalanan setapak di Bukit Campuhan. Sewa sepeda di tempat ini sangat terjangkau hanya sekitar Rp 15.000,- saja.

Fasilitas tempat parkir disediakan di bawah untuk parkir kendaraan wisatawan. Bukit ini memiliki beberapa anak tangga sehingga tidak bisa dilewati oleh kendaraan. Wisatawan yang membawa kendaraan bisa parkir di tempat yang sudah disediakan dan lanjut dengan berjalan kaki atau naik sepeda.

Harga Tiket Masuk Bukit Campuhan

Yang paling menarik adalah, untuk bisa masuk ke Bukit Campuhan kamu tidak akan dikenakan biaya apapun atau gratis. Kamu hanya perlu membayar biaya penginapan atau mungkin biaya saat makan di restaurant di sekitar Bukit Campuhan.

Dan juga Bukit Campuhan ini terbuka selama 24 jam setiap hari, jadi kamu dapat berkunjung kapan saja saat hari mu senggang.

Lihat Review : Pantai Batu Bolong : Keunikan & Harga Tiket, Yuk Liburan

Waktu terbaik Berkunjung ke Bukit Campuhan

Saat ini aktivitas jalan-jalan di bukit Campuhan Ubud menjadi sangat populer baik untuk wisatawan Indonesia, wisatawan asing dan penduduk lokal sekitar. Sehingga, bukit Campuhan Ubud selalu ramai dikunjungi wisatawan, terutama menjelang sore hari.

Apabila anda menyukai aktivitas jalan-jalan di Bukit Campuhan dengan pengunjung yang lebih sepi ada baiknya anda memulai aktivitas jalan-jalan sekitar pukul 06:00, sebelum matahari terbit. Selain anda dapat melihat area bukit Campuhan tidak terlalu ramai, anda juga akan dapat melihat pemandangan matahari terbit dari atas bukit Campuhan.

Jadi mengunjungi Bukit Campuhan di pagi hari adalah cara terbaik untuk menghindari sengatan matahari. Selain itu, Anda akan dapat merasakan semilir angin segar.

Apabila anda tidak terlalu keberatan dengan ramainya pengunjung saat jalan-jalan di bukit Campuhan, sore hari sekitar pukul 16:00 adalah waktu terbaik untuk berkunjung.

Itulah beberapa informasi menarik mengenai tempat wisata Bukit Campuhan yang berada di Ubud, Bali. Ayo rencanakan liburan anda!!

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *