Wisata Air Bogor : Yuk Ajak Keluarga Ke Ski Bogor Katulampa

Wisata Air Bogor – Mencari tempat wisata yang memiliki kegiatan yang banyak dan beragam tapi berada di dalam area yang masih dalam kesatuan tempat

wisata itu sendiri merupakan hal yang dicari oleh banyak orang, karena Akan lebih mudah jika kita mengunjungi sebuah tempat yang sudah mencakup semuanya.

Mulai dari tempat bermain untuk anak, melihat berbagai jenis binatang, berwisata kuliner bahkan hingga shoping dalam satu lokasi. Hal tersebut bukanlah tidak mungkin,

wisata air bogor SKI
Image sources by Google

karena di Bogor tepatnya di daerah Katulampa terdapat sebuah tempat wisata yang akan memberikan kamu kemudahan seperti itu.Namanya ialah Sumber Karya Indah (SKI) Tajur, Bogor.

Di wisata air Bogor ini kamu dapat melakukan berbagai hal di 1 tempat, apalagi jika kamu mempunyai anak dengan berbagai macam keinginan yang berbeda-beda. Fasilitas atau wahana yang ada di SKI Bogor ini sangat banyak,

wisata air bogor gokart
dolanyok.com

mulai dari area untuk berbelanja tas hingga sepatu. Mencoba jajanan yang ada, memberi makan ikan, hingga mencoba wahana permainan. Jika berkunjung ke SKI Bogor ini maka dijamin semua anggota keluarga akan merasa puas dan senang.

wisata air bogor bermain air
Image sources by Google

Selain itu disini terdapat sebuah ikan yang didatangkan langsung dari Sungai Amazon, yang bernama Arapaima Gigas yang juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang hendak melihat ikan pemangsa ini.

Baca juga : Tirtania Waterpark, Kolam Renang Buat Liburan Keluarga

Lokasi Dan Kontak SKI Bogor

Bagi para traveler yang hendak menyambangi tempat wisata ini maka tempat ini berlokasi di Jalan Katulampa Raya No.6, Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Untuk info yang lebih detai maka Pengunjung dapat menghubungi nomor 0251-853-685

Rute Menuju Lokasi Wisata Air Bogor

Rute ke arah SKI Bogor tentunya bergantung dari arah kedatangan kita. Misalnya bagi yang datang dari Jakarta, ke tempat ini bisa melalui jalur Tol Jogorawi, dan belok kiri setelah sampai di pertigaan lampu merah tol tersebut.

Setelah itu tidak lama menyusuri jalan ini kita akan menemukan banyak penunjuk jalan. Tak perlu berpikir dan khawatir, tinggal ikuti saja arah yang ditunjukkan

pada papan penunjuk jalan tersebut hingga sampai di lokasi SKI Bogor. Sementara bagi yang datang dari arah lain, rute ke SKI Bogor dapat kita temukan dengan sangat mudah menggunakan aplikasi Google Maps.

Jam Buka SKI Bogor

Jam operasional SKI Bogor dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 pagi hingga pukul 18.00 sore. Waktu yang tepat untuk mengunjungi SKI Bogor ini ialah ketika pagi hari, jadi semua area dapat kamu jelajahi dengan leluasa, karena bila sudah telah siang biasa tempat ini mulai ramai dipadati pengunjung.

Harga Tiket Masuk Wisata Air Bogor SKI

Untuk menikmati objek wisata ini, pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk. Namun, pengunjung harus membayar parkir sesuai dengan kendaraan yang dikendarai. Serta, bagi pengunjung yang ingin menikmati wahana, dikenakan tiket sesuai wahana permainan.

Harga Tiket Masuk SKI Bogor
Tiket Masuk Gratis
Tiket Parkir
Motor Rp. 3.000
Mobil Rp. 5.000
Bus Rp. 10.000
Tarif Wahana Permainan
Tarif Wahana Rp. 10.000 s/d Rp. 50.000

Fasilitas Di Tempat Wisata

Di SKI Bogor juga tentunya sudah tersedia berbagai fasilitas umum. Fasilitas-fasilitas ini antara lain

  • Area parkir yang luas
  • Kamar mandi atau Toilet
  • Mushola
  • Warung-warung yang menjajakan makanan dan minuman
  • Area bermain anak
  • Waterpark
  • Tempat berbelanja
  • Gazebo atau saung sederhana

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *